Rapat Koordinasi Teknis Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman se-Kalbar

PONTIANAK – Dalam rangka evaluasi kegiatan tahun 2022 dan membangun sinergitas tahun 2023 serta rencana kerja untuk tahun 2024, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat menggelar Rapat Koordinasi Teknis Dinas Perkim se-Kalimantan Barat yang digelar di hotel Mercure Pontianak, Kamis (9/3/2023).

Rapat ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Perkim Prov Kalbar, Yosafat Triadhi Andjioe, S.T, M.M, M.T, dengan diikuti oleh Dinas Perkim Kab/Kota se-Kalbar, Dinas PUPR beberapa Kab/Kota, Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan dan Ekonomi, Staf Ahli Gubernur Bidang Sosial dan SDM, Bappeda Prov Kalbar, BP2P Kalimantan I, dan BPPW Kalbar.


Dalam rakor ini, para peserta dihadirkan dengan materi dan diskusi terkait evaluasi program di tahun sebelumnya baik itu realisasi program, dan pendanaan, serta menciptakan sinergitas dan merencanakan program kedepan.

09 Maret 2023